tentang MENGHALUSKAN TUMIT YANG PECAH

MENGHALUSKAN TUMIT YANG PECAH

Tumit adalah bagian tubuh yang sering menimbulkan masalah bagi pemiliknya, seperti pecah-pecah dan kasar. Lapisan kulit pada lutut, siku dan tumit cenderung tebal. Sehingga sering kali jika kering akan menjadi kasar dan keras. Jika tidak dirawat dengan baik bisa menimbulkan retakan-retakan. Memang retakan ini tidak berbahaya. jika retakan tersebut terjadi pada tumit. Kebanyakan orang tidak mengetahui cara menghaluskannya. Padahal menghaluskan tumit ini lumayan mudah.



ada beberapa cara untuk merawat kulit tumit yang kasar, yaitu sebagai berikut :

Mencuci kaki dan tangan adalah salah satu cara untuk menghaluskan kulit tumit. Dengan mencucinya, tumit dan situ menjadi lebih lembab. Sehingga resiko untuk timbul retakan-retakan lebih berkurang. Anda bisa mencuci tumit kaki setiap pulang dari kantor dan sebelum anda tidur. Jika perlu cuci kaki menggunakan air hangat dan diberi sedikit garam. Selain bisa menghaluskan tumit anda juga bisa berelaksasi. Untuk tumit anda bisa mengusapnya menggunakan batu apung yang sangat berguna untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Bila dilakukan secara teratur, kulit pada tumit yang pecah-pecah bisa kembali pulih.

Minyak zaitun juga bisa digunakan untuk menghaluskan kulit sisik dan tumit yang kasar. Anda hanya perlu mengoleskannya pada tumit yang pecah-pecah sebelum beraktivitas dan sebelum tidur. Minyak zaitun juga bisa melembabkan kulit sekitar tumit anda yang kasar. Jika anda tidak punya minyak zaitun, anda juga bisa menggunakan baby oil. Baby oil juga memiliki fungsi yang sama dengan zaitun, yakni untuk melembabkan kulit yang pecah-pecah.

Campuran madu dan susu akan kita gunakan untuk merawat kulit pada daerah tumit yang kasar dan pecah-pecah agar kembali halus dan mulus seperti saat kita masih balita. Caranya, pijat tumit secara lembut menggunakan madu beberapa menit. Setelah itu rendam tumit dalam baskom berisi susu sapi. Gunakan batu apung untuk menggosok tumit secara lembut.

Mentega merupakan salah satu bahan makanan yang cukup digindari pemakaiannya karena beberapa masalah kesehatan yang ditimbulkannya. Terutama oleh penderita kolesterol dan obesitas. Tapi tenang, disini kita tidak akan mengkonsumsi mentega, tapi akan menggunakannya untuk menghaluskan tumit yang kasar dan pecah-pecah. Gunakan mentega untuk memijat tumit secara lembut.

untuk menghaluskan tumit bisa juga memanfaatkan ampas kopi. Jadi, setelah anda minum kopi, ampasnya jangan langsugn dibuang karena bisa digunakan untuk menghaluskan tumit yang pecah-pecah. Lakukan massage secara melingkar di daerah tumit yang kasar menggunakan ampas kopi. Kopi ini mempunya kemampuan untuk meremajakan kulit dan mengangkat sel-sel kulit mati.

Labu siam merupakan salah satu buah yang dijadikan sebagai sayuran. Biasanya dikonsumsi dengan cara ditumis dengan cabe hijau, tahu, tempe dan kecambah. Namun, sayuran yang satu ini juga bisa kita gunakan untuk mengobai tumit yang pecah-pecah, kering atau kasar. Caranya, labu siam dibelah dua dan ambil getahnya yang berwarna putih lalu oleskan pada tumit. Biarkan hingga kering, lalu bersihkan dengan air dingin.

Pisang yang akan kita gunakan adalah jenis pisang Cavendish atau kita menyebutnya sebagai pisang ambon. Untuk menghaluskan tumit yang kasar dan pecah-pecah, ambil satu buah pisang Cavendish lalu dihaluskan hingga menjadi bubur pisang. Oleskan bubur pisang tersebut pada tumit yang kering dan kasar. Biarkan selama 15 menit, lalu bilas dengan air hangat. Rendam sebentar kaki anda dalam air dingin, bersihkan dan keringkan dengan handuk lembut.

Minyak sayur yang bisa digunakan untuk menghaluskan tumit adalah minyak kelapa atau minyak wijen. Pertama-tama, gosok tumit dengan batu apung lalu oleskan minyak sayur pada daerah yang sudah digosok tadi. bungkus kaki dengan kaos kaki yang bersih. Perawatan ini cocok dilakukan pada malam hari menjelang tidur.

Parut kelapa secukupnya seperti hendak membuat santan tapi tidak dicampur dengan air, cukup parutan kelapanya saja. Masukkan satu sendok teh garam ke dalamnya. Gosokkan campuran parutan kelapa dan garam tadi pada tumit yang kasar atau pecah-pecah. Garam dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati, sedangkan parutan kelapa memberikan kelembaban alami pada kulit. kombinasi yang juara untuk menghaluskan tumit.

Untuk menjaga tumit tetap halus gunakan sandal yang terbuat dari bahan yang tidak kasar, contohnya sandal dengan bahan karet. Sandal dengan bahan kasar akan memperparah retakan-retakan pada tumit anda. Jika anda beraktivitas menggunakan sepatu, sebaiknya anda menggunakan kaos kaki. Jadi, kaki anda tidak menyentuh langsung permukaan sepatu yang kasar.

 Tumit yang kasar sering terjadi ketika musim panas. Jadi, pada musim panas anda disarankan untuk lebih sering melakukan perawatan ini.
Previous
Next Post »
0 Komentar